Skip to main content

Kemenag Kaur Peringati HAB Ke 77 Dengan Tema Kerukunan Antar Beragama

INDOKU.ID | Bengkulu, Kaur-Hari Amal Bakti (HAB) - 77  Kementerian Agama jatuh setiap tanggal 3 Januari. Kementerian Agama RI selalu mengeluarkan juknis terkait peringatan HAB yang menginstruksikan setiap Kemenag mulai tingkat Kabupaten Kota untuk memperingati HAB lewat kegiatan positif 

Berdasarkan Penetapan Menteri Agama Nomor 6 Tahun 1956, Departemen Agama RI berdiri pada 3 Januari 1946. Tanggal tersebut kemudian diresmikan sebagai hari jadi Departemen Agama RI (sekarang kementerian Agama RI) yang diperingati setiap tahunnya.

Begitu juga dengan kemenag kabupaten Kaur memperingati (HAB) ke 77 " dengan Tema Kerukunan umat Untuk Indonesia Hebat mensejahterakan serta menjaga kerukunan antarumat beragama acara ini selenggarakan di Lapangan merdeka kota Bintuhan kabupaten kaur provinsi Bengkulu.
Selasa (3/1/2023)

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut yang bertindak sebagai inspektur upacara Asisten l mewakili Pemerintahan Pemda Kaur  Drs. Sinaruddin, S.Pd.

Hadir Dalam kegiatan peringatan upacara tersebut, Asisten I Sinarudin, S.Pd, Kepala kemenag Kaur H. Irawadi, S. Pdi, M.Hi,Sekda Kaur Dr. Drs Ersan Syafiri M.M, Kapolres Kaur, Sekwan DPRD Kaur Kastilun, Seluruh Kepala OPD Pemkab Kaur, serta seluruh ASN jajaran Kemenag Kabupaten Kaur, dan para undangan lainya 


Bertindak inspektur upacara asisten l Drs. Sinaruddin, S.Pd. mengungkapkan dalam peringatan (HAB) ke-77 ini juga mari kita jadikan momentum untuk meningkatkan soliditas organisasi dan  berada dalam satu barisan yang kuat, kokoh, dan tertata untuk Kementerian Agama yang Iebih baik 

Apalagi menjelang tahun politik seperti sekarang ini, mari kita senantiasa menebarkan energi positif menghindari segala ujaran, perilaku, dan sikap yang dapat menimbulkan luka bagi sesama bahkan perpecahan" tutup asisten l

(Hendry)